Info tentang Blackberry yang akan membuat smartphone yang berbasis Android makin ramai dibicarakan di internet. Dari info pada sebelumnya, Hp Android BlackBerry tersebut akkan meluncur pada akhir tahun 2015. Tapi, informasi berikutnya menyatakan bahwa smartphone tersebut bakal meluncur lebih cepat.
Dikutip dari web N4BB, perangkat Android BlackBerry ini diberi nama "Prague" yang bakal dirilis pada bulan Agustus 2015 yang akan datang. Smartphone ini ditujukan untuk customer kelas low-end dengan mengandalkan spesifikasi yang rendah.
Tidak hanya Prague, N4BB juga menyebutkan perangkat Android yang lain dengan nama "Venice". Perangkat yang satu ini lebih ditujukan untuk kalangan kelas menengah dengan menawarkan spesifikasi layar 5,4 inci Quad HD dan processor 6-core Snapdragon 808. Rencana peluncuran perangkat ini kurang lebih pada bulan November 2015.
Baik pihak BlackBerry ataupun pihak Google belum ada komentar atau pernyataan resmi tentang rumor ini. Apakah ini memang akan terjadi ? Kita tunggu saja perkembangannya.
0 komentar:
Posting Komentar